1.8K
KH. Hasan juga terkenal akan belas kasihnya terhadap manusia. Dalam suatu riwayat, ketika KH. Hasan akan berangkat membeli mobil, ia melihat mobil di jalan menyebarkan debu yang mengganggu masyarakat.
Karena belas kasihnya, KH. Hasan mengurungkan niatnya untuk membeli mobil karena ia takut masyarakat akan terganggu dengan debu yang disebarkan oleh mobil tersebut.
Selain itu, KH. Hasan pernah memarahi salah satu putranya, KH. Muhammad Hasan Saifurrizal (Nun Aksan), karena melempar bom ke toko milik Belanda. Ia takut Belanda akan marah dan menyerang masyarakat lebih ganas.