5. Bangun Personal Branding dengan Baik
Dalam berbisnis Anda perlu membangun personal branding yang baik sehingga mendapat kepercayaan pelanggan. Sebelum usahanya sukses, Nabi Muhammad SAW menunjukkan kepribadian jujur, sholeh, dan dapat dipercaya. Tak heran jika banyak pihak tertarik untuk berinvestasi secara bagi hasil dengan beliau.
6. Bersikap Ramah dan Sopan pada Pelanggan
Saat berdagang, Rasulullah selalu menunjukkan sikap ramah dan sopan kepada pembeli. Selain itu, beliau tidak pernah membeda-bedakan konsumen berdasarkan usia, jenis kelamin, maupun status sosial sehingga semuanya mendapatkan pelayanan setara.
7. Pilih Strategi Marketing yang Tepat
Berdagang ala Rasulullah juga harus memperhatikan strategi marketing, lho! Dahulu, beliau selalu melakukan segmentasi pasar sesuai kebiasaan, gaya hidup, dan kebutuhan masyarakat di tiap wilayah.
Selain itu, Rasulullah juga menjalin silaturahmi dengan para pembeli dan melakukan ekspansi bisnis ke berbagai wilayah. Tiap kali mengunjungi daerah baru, beliau selalu membawa dagangan sesuai kebutuhan masyarakat disitu. Tak heran jika bisnisnya cepat berkembang.
Lalu apa sih keuntungan yang bisa kita dapatkan kalau menerapkan strategi bisnis ala rasulullah?
Jadi benefit yang akan kita terima. Simak Berikut:
- Mendapat Kelancaran Rejeki
Bersikap baik dan jujur kepada pembeli ternyata dapat melancarkan rezeki. Hal ini karena pelayanan dan kualitas dagangan seringkali diceritakan dari mulut ke mulut. Dengan demikian, apabila Anda memperlakukan pelanggan dengan baik, tentu mereka akan merekomendasikan kerabat dan teman-temannya untuk membeli produk Anda.
2. Penghasilan Lebih Berkah
Cara berdagang ala Rasulullah selalu mengedepankan kejujuran, kedermawanan, dan kesopanan karena semata-mata mengharapkan ridha Allah. Dengan demikian, usaha yang Anda jalankan makin berkah.
3. Dipercaya Konsumen
Apabila pedagang berhasil berdagang ala Rasulullah, sudah pasti pembeli akan percaya dan menjadi pelanggan tetap. Tak hanya itu, kepercayaan ini dapat menjadi batu pijakan untuk memperluas pangsa pasar dengan cara bekerja sama maupun berinvestasi. Hal ini tentu lebih mudah dilakukan jika bisnis Anda memiliki kredibilitas.
4. Hati Lebih Tenang
Suatu bisnis jika diwarnai kecurangan pasti akan membuat perasaan selalu was was dan khawatir. Lain halnya jika Anda menerapkan cara berdagang ala Rasulullah. Melalui sikap jujur, ramah, serta dedikasi penuh pada kepuasan pembeli, tentu hati jadi lebih tenang karena tahu bahwa sudah melakukan yang terbaik selaku penjual.
Nah itu tadi penjabaran mengenai bagaimana berdagang ala Rasulullah dan apa saja keuntungannya. Meskipun situasi bisnis seringkali tidak pasti, namun sobat editorial harus tetap mengedepankan sikap jujur dalam seperti Rasulullah, ya sobat!